Lampung Selatan, ranjana.id – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat NU (Nahdlatul Ulama) Kecamatan Way Panji bagi-bagi takjil (menu buka puasa) kepada penguna jalan (pengendara).
Bagi takjil dengan tema Bersama Meraih Berkah di Bulan Penuh Ampunan, dilaksanakan di tiga titik. Titik utama yakni jalan poros Sidoharjo-Sidomulyo tepatnya di depan Masjid Baitul Makmur Desa Sidoharjo Kecamatan Way Panji Lampung Selatan, Jumat (7/3/2025).
Tampak pada sore itu, takjil berupa kolak, Es, Nasi bungkus, sejumlah 500 bungkus dalam hitungan 30 menit habis dibagikan oleh pengurus Muslimat NU Kecamatan Way Panji kepada penguna lalu lintas serta warga sekitar. Kegiatan ini juga turut diramaikan oleh beberapa organisasi diantaranya, PAC NU, IPPNU, Ansor, dan Fatayat.
Sekretaris Muslimat NU Way Panji, Siti Romlah mengucapkan syukur Alhamdulillah pada hari ini tepatnya puasa ke tujuh kami dari PAC Muslimat NU Way Panji mengadakan kegiatan Berkah Ramadan dengan membagikan takjil kepada penguna lalu lintas dan warga sekitar.
“Berbagi takjil ini merupakan program rutin dari Muslimat NU Way Panji yang setiap tahun nya di gelar saat bulan Ramadan”, kata Siti Romlah.
“Pada kesempatan ini sebanyak 500 paket takjil telah kami bagikan di tiga titik Desa Sidoharjo Kecamatan Way Panji”, ujarnya.
Perempuan yang akrab disapa Mak Ncit ini menambahkan, kegiatan bagi takjil ini tidak selesai hari ini, namun minggu depan akan dilakaukan kembali di Desa Sidomakmur Kecamatan Way Panji Lampung Selatan.
“Program ini kami jadwalkan selama bulan ramadhan, minggu depan kita di Desa lainnya. Semoga takjil yang kami bagikan ini dapat bermanfaat untuk buka puasa dan Insha Allah tahun depan kami lakukan kembali”, tutupnya. (Redaksi)