ranjana.id – Musyawarah Nasional (Munas) I Partai Berkarya yang digelar 30 Oktober-1 November 2025 secara aklamasi menetapkan Muchdi Purwoprandjono (PR) sebagai Ketua Umum Berkarya periode 2025-2030.
Muchdi PR mengatakan, Partai Berkarya bukan hanya sekadar partai politik, tapi wadah perjuangan bangsa.
“Kita akan berkarya, bukan untuk kepentingan segelintir orang, tetapi untuk rakyat dan untuk Indonesia,” ujarnya Minggu (2/11/2025) kemarin, seperti dilansir dari antara.
Munas I tersebut dihadiri oleh 38 Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi dan 416 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten/Kota dari seluruh Indonesia serta diikuti oleh unsur DPP, organisasi sayap, dan para kader senior.
Pemilihan ketua umum dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Irmanjaya Thaher yang juga bertindak sebagai pimpinan sidang pleno paripurna tetap.
Dalam munas I tersebut, juga menetapkan mars Partai Berkarya “Bangkitlah Berkarya untuk Indonesia” dan hymne Partai Berkarya “Berkarya untuk Suara Bangsa”, serta diputuskan untuk melakukan pergantian lambang Partai Berkarya dari pohon beringin menjadi burung elang garuda berkepala emas. Simbol baru tersebut mencerminkan visi kemandirian, kekuatan, dan keberanian dalam membela kepentingan rakyat serta menjaga kedaulatan bangsa.
“Elang adalah lambang kejayaan, keberanian, dan pengabdian. Ia terbang tinggi dengan mata tajam memandang masa depan bangsa,” ungkap Irmanjaya.
Partai Berkarya meneguhkan komitmen menjadi partai peserta Pemilu 2029 dengan target menempatkan kader di DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota, dan jabatan eksekutif daerah, serta menginstruksikan konsolidasi nasional berjenjang hingga tingkat kecamatan dan desa dalam enam bulan pasca munas. (Redaksi)






