Bandar Lampung – Hujan lebat yang turun di Kota Bandar Lampung (17/1/2025) menyebabkan salah satu titik di Jalan Senopati Raya kebanjiran.
Tepat di belakang Mapolda Lampung, air menggenang setinggi 20 cm dan merendam jalan sepanjang 50 meter.
Menurut David (52), warga sekitar lokasi banjir, setiap hujan turun di lokasi itu pasti tergenang air.
“Di belakang Polda ini, Senopati Raya, dari warung sampai tikungan jalur dua, kalau hujan pasti banjir, sekitar 20 cm”, jelas David
Ia menerangkan, di lokasi terebut berupa cekungan yang rawan tergenang dan saluran got yang ada hanya berukuran lebar 20 cm dan dalam 50 cm.
“Selama saya di sini, daerah sini pasti banjir kalau hujan, tidak ada upaya pemerintah untuk memperbaiki”, tambahnya.
Sementara itu, Nando (24), pengendara motor yang melintas, mengeluhkan kondisi banjir tersebut.
Menurutnya, banjir tersebut kerap terjadi sejak bertahun-tahun lalu dan menghambat pengguna jalan.
“Saya lewat sini tiap hari karena jalan terdekat menuju Kota Baru dan UIN, udah tahunan langganan banjir di situ”, jelas Nando.
Ia menambahkan, selain menghambat perjalanan, banjir itu kerap membuat motor yang melintas mogok dan sering terjadi pertengkaran sesama pengendara karena masalah cipratan air.
“Memang banjirnya cuma paling 20 cm, tapi kadang bikin motor mogok, ada juga yang bertengkar karena kalau melintas agak kencang akan menyipratkan air ke pengendara lain”, jelas Nando.
Ia berharap banjir di belakang Mapolda Lampung, jalan Senopati Raya ini segera diperhatikan pemerintah.
“Mudah-mudahan segera diperbaiki kondisinya oleh pemerintah, biar tidak banjir lagi karena ini sudah bertahun-tahun dan terjadi setiap hujan turun”, harap Nando. (Admin)