Lampung Selatan, ranjana.id – Momentum Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, dimanfaatkan untuk acara halal bihalal oleh Pemerintah Desa Sidoharjo, Kecamatan Way Panji, Kabupaten Lampung Selatan. Hadir dalam acara tersebut, segenap perangkat desa, Ketua RT, dan perwakilan BPD.
Kepala Desa Sidoharjo, Marjana menuturkan agar senantiasa menjaga tali silaturahmi dan kerukunan. Hal ini penting disampaikan karena menurutnya dasar suksesnya pembangunan adalah kerukunan, Rabu (9/4/2025).
“Jaga kerukunan untuk mewujudkan pembangunan Sidoharjo yang lebih baik dan maju,” ucapnya.
Kegiatan halal bihalal ini, selain kompak juga tampak suasana akrab dengan agenda makan bersama.
“Bertepatan dengan hari raya idul fitri kita saling memaafkan dan mempererat jalinan silaturahmi,” pungkasnya.
Luthfi Martadinata, Camat Way Panji dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terimakasih, karena dengan acara silaturahmi ini menjadi wujud nyata dalam mempertahankan budaya dan adat istiadat yang berlaku turun temurun.
“Iya, saya sangat mengapresiasi acara yang digelar ini, karena ini merupakan membangun, meningkatkan tali silaturahim serta mempertahankan budaya adat istiadat kebersamaan dan pelestarian nilai-nilai sosial di tengah masyarakat,” tutupnya. (Redaksi)